KUNJUNGAN KETUA PENGADILAN TINGGI AGAMA SEMARANG
AMBARAWA – Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang Dr. H. Bahruddin Muhammad, S.H, M.H didampingi Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Semarang Abdul Mutalip, S.Ag, S.H mengadakan kunjungan ke Pengadilan Agama Ambarawa, Rabu (8/7/2020), yang disambut oleh Ketua Pengadilan Agama Ambarawa (Nur Lailah Ahmad, S.H), Panitera (Muním, S.H), dan Sekretaris (Fenia Ariasti, S.E, M.H).
maksud kunjungan ini adalah untuk melihat keadaan di lapangan kaitannya dengan kesiapan APM (Akreditasi Penjaminan Mutu) Pengadilan Agama Ambarawa , serta untuk meninjau sejauh mana upaya Pengadilan Agama Ambarawa dalam menyikapi hal tersebut
Pimpinan dan seluruh karyawan terus berbenah diri dan meningkatkan performance, dari segi pelayanan kepada masyarakat melalui Pelayanan Terpadu satu Pintu (PTSP), Administrasi maupun kelengkapan Fasilitas penunjang dengan Moto “SERABI” : Semangat, Energik, Rapi, Amanah, Bersih, Integritas.
Pada kunjungan ini Ketua dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Semarang menyatakan apresiasi terhadap apa yang telah dilakukan oleh Pengadilan Agama Ambarawa dalam menyikapi kesiapan APM tersebut, “saya sangat senang melihat Pengadilan Agama Ambarawa yang asri bersih semua tertata rapih Fasilitas lengkap pelayanan kepada masyarakat pun saya liat sangat baik” ujar Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang. “saya sangat yakin pada penilaian yang akan datang Pengadilan Agama Ambarawa bisa naik Gradenya menjadi A Excellent” Tambah Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Semarang.
Kami semua berharap memberikan pelayanan yang terbaik bagi para Pencari Keadilan sesuai dengan visi dan misi Mahkamah Agung RI.